Sukses

Hujan Sesaat, Jalanan Ibukota Banyak Dilanda Kemacetan

Di Jakarta Barat, hujan yang mengguyur Senin sore, membuat ruas jalan S Parman, tergenang banjir 50 senti meter.

Indosiar.com, Jakarta indosiar.com, Jakarta - (Selasa : 08/07/2014) Di Jakarta Barat, hujan yang mengguyur Senin sore, membuat ruas jalan S Parman, tergenang banjir 50 senti meter. Akibatnya, ruas jalan ini sulit dilalui, dan membuat kemacetan mengular hingga lima kilometer di sepanjang jalan ini. Selain jalan S Parman, genangan air juga terjadi di jalan Patra, dan Kebun Jeruk.

Di Jakarta Selatan, kondisi terparah terjadi di underpass jalan Sultan Iskandar Syah, yang tergenang air hingga ketinggian 80 sentimeter. Akibat kondisi ini, akses jalan dari arah Pondok Indah menuju Permata Hijau terputus dan sulit dilalui kendaraan.

Selain merendam underpass, genangan setinggi 40 hingga 60 sentimeter juga merendam jalan Alteri. Banjir yang terjadi kawasan ini juga turut merendam sebuah sekolah swasta, dengan ketinggian air mencapat 40 sentimeter.

Di jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, hujan yang mengguyur, juga menyebabkan genangan air setinggi enam puluh centi meter. Selain mengakibatkan kemacetan yang cukup parah, kendaraan yang nekat menerobos genangan juga banyak yang mogok di tengah jalan. Banyaknya jalan di Jakarta yang tergenang, disebabkan buruknya saluran drainase, hingga banjir terus berulang. (Tim Liputan/Sup)