Sukses

Ratusan Buruh Blokade Pintu Tol

Demo buruh menuntut kenaikan upah di Tangerang diwarnai aksi memblokade pintu tol Balaraja Barat.

Indosiar.com, Tangerang (Rabu : 26/11/2014) Ratusan buruh dari berbagai aliansi pekerja ini memblokade pintu Tol Balaraja Barat, di Jalan Raya Serang, Tangerang Banten pada hari Selasa. Akibat aksi ini, puluhan kendaraan ekspedisi yang akan menuju Merak, Banten terjebak hingga berjam-jam, dan merugikan pengguna jalan, karena waktu mereka tersita.

Aksi menduduki pintu tol ini dilakukan buruh untuk menolak keputusan UMK sebesar dua juta, tujuh ratus ribu rupiah, yang telah ditetapkan pemerintah Kabupaten Tangerang. Buruh menuntut pemerintah menaikan kembali u-m-k menjadi tiga juta, seratus ribu rupiah.

Aksi memblokade jalan tol juga dilakukan ribuan buruh di Semarang Jawa Tengah. Mereka menutup akses masuk jalan tol Gayamsari Semarang. Pemblokiran jalan ini dilakukan sebagai desakan kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, untuk merevisi ulang upah minimum kerja (umk) dari satu juta enam ratus ribu menjadi satu juta sembilan ratus ribu rupiah. Para buruh bertekat, jika tuntutannya tidak dipenuhi, mereka akan menduduki kantor gubernur, Jawa Tengah. (Tim Liputan/Sup)