Sukses

Jemaah Calon Haji Bima Kloter 9 Berangkat ke Tanah Suci

Jemaah calon haji kloter 9 embarkasi Lombok merupakan salah satu kloter yang seluruh jemaahnya bisa diberangkatkan utuh.

Liputan6.com, Lombok - Sebanyak 355 jemaah calon haji asal Kabupaten Bima, Dompu diberangkatkan menuju Bandara Internasional Lombok pagi tadi.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (4/9/2015), jemaah calon haji akhirnya diberangkatkan setelah menginap 1 malam di Asrama Haji Loang Balok, Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Jemaah calon haji kloter 9 embarkasi Lombok merupakan salah satu kloter yang seluruh jemaahnya bisa diberangkatkan utuh karena tidak mengalami persoalan visa.

Pihak penyelenggara haji embarkasi Lombok memastikan, seluruh calon haji yang berjumlah 3.600 orang bisa berangkat. Untuk calon haji yang keberangkatannya tertunda karena visa akan diberangkatkan pada kloter terakhir yakni kloter 10 pada Sabtu 5 September 2015 besok.

Pemerintah pun menjamin permasalahan visa calon jemaah haji Indonesia, pada keberangkatan jemaah haji tahun ini akan tuntas sebelum akhir keberangkatan seluruh calon haji. (Vra/Mvi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini