Sukses

VIDEO: Nikmati Kuliner Akhir Tahun di Urban Street Festival 2015

Di penghujung tahun 2015, Urban Street Festival kembali hadir di Ibu Kota.

Liputan6.com, Jakarta - Di penghujung tahun 2015, Urban Street Festival kembali hadir di Ibu Kota. Acara ini menjadi pilihan warga Jakarta yang berniat menghabiskan waktu di menjelang pergantian tahun, dengan mencicipi ragam kuliner dari durian goreng hingga es krim Thailand.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (31/12/2015), bagi sebagian besar warga Ibu Kota, libur panjang Natal dan tahun baru kerap diisi dengan berlibur keluar kota.

Jika tidak sempat keluar kota, tak perlu khawatir. Luangkan waktu untuk berkunjung di salah satu objek wisata kuliner di Jakarta.

Bertema Urban Street Festival 2015, even kuliner ini kembali hadir di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Ada 60 stand jajanan yang menawarkan beragam kuliner, baik tradisional maupun modern. Mulai dari nasi bakar, mi godog, hingga susu dan jus yang disajikan dengan cantik.

Warna warni lampu bohlam berisi jus buah, dengan lampu berkelap kelip yang diberi nama Led It Glow, sangat mengundang lidah untuk mencicipi.

Dan, salah satu yang ramai dikunjungi adalah gerai durian goreng. Para pengunjung pun antusias menghabiskan waktu di Urban Street Festival ini.

Festival ini juga memanjakan pengunjung dengan berbagai suguhan persembahan musik para DJ yang membuat suasana semakin meriah.

Tentunya liburan Anda akan semakin berkesan dengan mencicipi es krim roll di sana.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.