Sukses

Segmen 1: Sandera WNI Dibebaskan hingga Banjir Tangerang

Abu Sayyaf akhirnya membebaskan 10 sandera WNI. Sementara itu, luapan sungai Cimanceri rendam enam desa di Tangerang.

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 10 warga Indonesia yang disandera kelompok Abu Sayyaf akhirnya tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Minggu malam (1/5/2016). Kesepuluh ABK yang disandera sebulan lebih itu langsung dibawa ke RS PAD Gatot Subroto untuk menjalani pemeriksaan kesehatan.

Sementara itu, puluhan rumah di enam desa di Tangerang, Banten, Minggu malam (1/5/2016) terendam, akibat Sungai Cimanceri meluap. Warga sempat kaget karena banjir merendam rumah mereka meski tidak ada hujan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.