Sukses

Segmen 2: Bupati Pemalang Marahi PNS hingga Rumah Radio Bung Tomo

Bupati Pemalang memarahi PNS karena tak mampu melayani masyarakat. Sementara itu, protes pembongkaran rumah radio Bung Tomo berlanjut.

Liputan6.com, Jakarta - Dianggap lalai dan tak mampu melayani masyarakat, sejumlah pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan pemerintah Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, menjadi sasaran kemarahan sang bupati.

Sementara itu, protes atas pembongkaran bangunan cagar budaya kediaman radio Bung Tomo di Surabaya, Jawa Timur, berlanjut. Sejumlah aktivis pada Senin 9 Mei, melaporkan tindakan pembongkaran bangunan cagar budaya kota pahlawan tersebut ke Polrestabes Surabaya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.