Sukses

Segmen 5: Aksi Pungut Ranjau Paku hingga Demam Pokemon Go

Pengendara ojek online sukarela menyisir ranjau paku di Jalan. Sementara itu, demam permainan Pokemon Go mewabah hingga ke Jember.

Liputan6.com, Jakarta - Pengendara ojek online secara sukarela menyisir ranjau paku di sepanjang Jalan Gatot Subroto, Jakarta, minggu pagi. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi untuk mengurangi maraknya kecelakaan dan tindak kriminalitas di jalan.

Sementara itu, demam permainan Pokemon Go mewabah hingga ke daerah. Di Jember, Jawa Timur, permainan ini digandrungi warga berbagai usia termasuk pegawai kantoran. Akibatnya arena car free day atau hari bebas kendaraan bermotor dipenuhi para penggemar Pokemon Go yang bermain bersama.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.