Sukses

VIDEO: Ketuban Pecah di Angkot, Ibu Hamil Tua Meninggal

Sang ibu hamil, Siti Aminah, tak sadarkan diri saat angkot jurusan Cililitan-Centex tiba di Puskesmas Ciracas, Jakarta Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Pertolongan persalinan terhadap seorang ibu yang hamil tua di dalam sebuah angkot berlangsung dramatis. Sang ibu hamil, Siti Aminah, tak sadarkan diri saat angkot jurusan Cililitan-Centex tiba di Puskesmas Ciracas, Jakarta Timur.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (22/7/2016), selain terus menahan sakit, air ketuban wanita yang sedang mengandung sembilan bulan itu juga sudah membasahi lantai angkot.

Siti Aminah selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Pasar Rebo, Jakarta Timur. Namun nasib berkata lain, ia mengembuskan napas terakhir sekitar pukul 11.00 WIB, Kamis kemarin.

Aminah meninggal saat dalam perjalanan. Selain Aminah, tim dokter juga tak mampu menyelamatkan bayi dalam kandungannya.

Suami Aminah mengakui jika sang istri jarang memeriksa kehamilan karena kendala biaya. Namun selama ini kondisi istrinya selalu sehat dan tidak pernah mengeluh sakit.

Rencananya, jenazah Aminah akan dikebumikan di tempat pemakaman umum (TPU) Ciracas, Jakarta Timur.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.