Sukses

VIDEO: Pesohor dan Artis Ini Jadi Tim Sukses Bakal Cagub DKI

Sophia Latjuba masuk tim kampanye pemenangan Ahok-Djarot.

Liputan6.com, Jakarta - Memajang pesohor dalam tim sukses kampanye Pilkada DKI Jakarta, menjadi jurus pikat para kandidat DKI 1. Mulai dari yang masih sekedar kader partai, hingga yang memang pesohor sekaligus pengurus partai.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (6/10/2016), nama artis Sophia Latjuba yang masuk dalam jajaran tim kampanye pemenangan Ahok-Djarot. Namanya menambah panjang daftar pesohor di Pilkada DKI Jakarta.

Calon petahana Basuki Tjahaja Purnama berkeyakinan, Sophia Latjuba yang didapuk menjadi salah satu juru bicara tim suksesnya akan banyak berkontribusi.

"Cantik, Cerdas. Maya ternyata enggak masuk ke partai kan. Itu kan partai yang usul, dia itu aktivis di Nasdem," kata Ahok.

Sementara itu, Eko Hendro Purnomo alias komedian Eko Patrio yang saat ini ketua DPW PAN DKI Jakarta dan anggota DPR untuk kedua kalinya, juga merupakan pesohor yang ikut meramaikan Pilkada DKI. Dia menjadi wakil ketua tim pemenangan pasangan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni.

Namun, kehadiran pesohor dinilai tidak menjamin tingginya suara pasangan calon.

"Ya tidak menjamin kalau menurut saya, itu kan tergantung masing-masing kandidat sendiri dan juga strategi pemenangan mereka itu seperti apa," kata pengamat politik Universitas Indonesia Aditya Pradana.

Agus-Sylviana sendiri tetap melakukan safari politik, dengan menyambangi  kantor partai pendukung koalisi Cikeas. Di DPP PKB, keduanya mengikuti pengajian sekaligus temu kenal bersama kader PKB. 

Berdasarkan survei Polmark Indonesia periode 28 September hingga 4 Oktober 2016, tingkat elektabilitas atau keterpilihan di pekan itu, yakni Ahok-Djarot 31,9 persen, Anies-Sandi 23,2 persen, dan Agus-Sylvi 16,7 persen. Sementara 28,2 persen warga DKI belum menentukan pilihan.

Angka-angka ini masih akan terus berubah, bergantung dari usaha tiap pasangan kandidat dan tim memanfaatkan masa kampanye resmi 26 Oktober hingga 11 Februari 2017. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.