Sukses

Segmen 4: Sekolah Ambruk di Jember hingga Subsidi Listrik Dicabut

Dua ruang kelas sekolah dasar negeri di Jember ambruk. Sementara itu, pemerintah akan cabut subsidi pengguna listrik 900 watt.

Liputan6.com, Jember - Atap bangunan dua ruang kelas sekolah dasar negeri di Jember, Jawa Timur, ambruk akibat termakan usia. Ambruknya atap kelas saat jam pelajaran berlangsung membuat para siswa trauma.

Sementara itu, pemerintah akan cabut subsidi bagi pengguna listrik 900 watt. Pencabutan subsidi dilakukan secara bertahap mulai awal 2017.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.