Sukses

VIDEO: Ratusan Pekerja Honorer Demo Tuntut Status Menjadi PNS

Ratusan tenaga honorer mengancam terus menggelar aksi serupa hingga tuntutannya dikabulkan.

Liputan6.com, Jakarta - Ratusan pekerja honorer dari seluruh Indonesia menggelar aksi di depan kantor Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi di Jalan Senopati, Jakarta Selatan.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (23/2/2017), massa mendesak Menteri PAN RB segera mengangkat pegawai honorer yang sudah mengabdi puluhan tahun ini tanpa syarat. Mereka juga menolak adanya rencana peraturan pemerintah terkait pengujian kelayakan PNS.

Dengan membawa spanduk, massa aksi mengancam terus menggelar aksi serupa hingga tuntutannya dikabulkan.

Aksi pekerja honorer ini mengakibatkan tertutupnya ruas jalan di depan kantor Kemenpan RB. Sehingga, arus lalu lintas dari arah Jalan Jenderal Sudirman menuju kawasan Jalan Senopati atau sebaliknya dialihkan.

Saksikan tayangan video demo pekerja honorer menuntut status menjadi PNS selengkapnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.