Sukses

VIDEO: Plt Gubernur Jenguk Korban Lift Jatuh Blok M

Pelaksana Tugas Gubernur Soni Sumarsono, Jumat malam juga menyempatkan diri menjenguk korban yang masih menjalani perawatan.

Liputan6.com, Jakarta Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta, Sony Sumarsono prihatin saat mendatangi lokasi peristiwa lift jatuh di pusat perbelanjaan Blok M Square jumat petang.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Sabtu (18/3/2017) Meski musibah ini tidak disengaja, pihak pengembang dan pengelola harus bertanggung jawab terkait musibah lift yang jatuh dari lantai 7 menuju lantai dasar. Total sebanyak 24 orang dilarikan ke rumah sakit akibat mengalami cedera.

Soni juga akan menyerahkan penyelidikan lift jatuh kepada polisi. Kendati demikian, ia akan memanggil pihak terkait termasuk pihak Agung Podomoro selaku pengembang.

"Ini lift masih dalam tanggung jawab Agung Podomoro, walaupun pasarnya dalam pengelolaan Pasar Jaya. Ini aset belum diserahkan" Ujar Plt Gubernur Sony Sumarsono. 

Sebanyak 24 korban lift jatuh di Blok M Square hingga Jumat petang masih mendapat perawatan Ruang IGD Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta.

Lima di antaranya harus menjalani operasi karena mengalami patah tulang di bagian kaki. Sedangkan 8 orang sudah diperbolehkan pulang setelah menjalani perawatan meski masih duduk di kursi roda karena kakinya masih dipasangi perban.

Termasuk Irvan Irmansyah bersama tiga rekannya yang mengalami retak ringan di bagian kaki. Keempatnya adalah warga Bogor yang tengah mengikuti pelatihan kerja di kawasan Blok M.

Sumarsono, Jumat malam juga menyempatkan diri menjenguk korban yang masih menjalani perawatan. Dia juga meminta agar pihak pengelola Blok M Square bertanggung jawab atas semua biaya perawatan untuk para korban lift jatuh.

Saksikan tayangan video Plt Gubernur Jenguk Korban lift jatuh Blok M selengkapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.