Sukses

VIDEO: Festival Habibie Akan Pamerkan Tekhnologi dan Inovasi Baru

Pameran kali ini bertema lihat, sentu, rasakan tekhnologi, dan inovasi terbaru untuk masa depan yang lebih maju.

Liputan6.com, Jakarta - Bertempat di kediaman pribadi di Kompleks Patra, Kuningan, Jakarta Selatan, Presiden ke-3 RI, BJ Habibie memaparkan rencana pelaksanaan Festival Habibie yang kedua tahun ini.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (31/3/2017), tekhnologi dan inovasi terbaru se-Indonesia, robotic, video mobile, hingga kompetisi sains akan dipamerkan di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, pada 7 hingga 13 Agustus 2017.

Pameran kali ini bertema lihat, sentu, rasakan tekhnologi, dan inovasi terbaru untuk masa depan yang lebih maju.

Festival Habibie juga mengundang perusahaan-perusahaan berbasis teknologi untuk memamerkan inovasi terbarunya.

Dalam pidatonya, Habibe menyampaikan bahwa bangsa Indonesia harus menyiapkan generasi mendatang, dengan memerangi kebodohan dan meningkatkan sumber daya manusia.

Saksikan selengkapnya tayangan video rencana Festival Habibie yang akan digelar Agustus mendatang. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.