Sukses

VIDEO: Anies Temui Warga, Sandiaga Uno Dengarkan Keluhan Dokter

Anies Baswedan temui warga hadiri bakti sosial. Sementara Sandiaga Uno temui kalangan dokter.

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hadir dalam acara bakti sosial dan pemeriksaan kesehatan gratis bersama warga RW 04 Cengkareng, Jakarta Barat. Acara ini juga didukung oleh Kesehatan Indonesia Raya atau Kesira Partai Gerindra.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (9/4/2017), kegiatan preventif seperti pemeriksaan kesehatan ini akan menjadi salah satu program dari KJS plus.

Dengan metode menjemput bola, Anies Baswedan akan mempersiapkan tim baik dokter maupun tenaga ahli untuk memeriksa secara rutin kesehatan warga dari rumah ke rumah.

Nantinya seluruh warga DKI Jakarta akan mendapatkan pelayanan kesehatan ini baik yang memiliki KJS maupun yang belum memiliki KJS. Program pemeriksaan ini akan fokus pada lansia dan anak usia balita.

Sementara itu calon wakil gubernur nomor urut tiga, Sandiaga Uno bertemu kalangan dokter di Lembaga Kesehatan Budi Kemulyaan, Jakarta Pusat.

Sandiaga Uno menyimak keluhan dokter mengenai pergub tentang rayonisasi kesehatan bagi warga Jakarta yang mengharuskan pasien berobat di rumah sakit dekat tempat tinggalnya dan bukan di rumah sakit yang diinginkannya sendiri.

Sandiaga Uno berjanji akan mengkaji ulang pergub tersebut jika Anies Baswedan dan Sandiaga Uno terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta.

Saksikan tayangan video Anies Temui Warga, Sandiaga Uno Dengarkan Keluhan Dokter selengkapnya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.