Sukses

Segmen 2: Kapolda Bicara Aksi GNPF MUI hingga Pelarangan Cantrang

Kapolda Irjen Mochamad Iriawan melarang penegerahan massa GNPF MUI di Sidang Ahok. Sementara itu, Menteri Susi larang Kapal Cantrang

Liputan6.com, Jakarta - Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan melarang Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF MUI) mengerahkan massa ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada hari ini. Aksi terkait kasus dugaan penodaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama tersebut dianggap tak perlu karena polisi menilai selain mengganggu masyarakat sudah lelah dengan rentetan pengerahan massa.

Sementara itu, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti sejak lama melarang beroperasianya kapal cantrang di Perairan Laut Indonesia karena mengancam keberlangsungan ekosistem ikan. Sementara terkait adanya keluhan nelayan atas pelarangan cantrang, Presiden Joko Widodo akan memanggil Menteri Susi untuk menemukan solusi.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.