Sukses

VIDEO: Massa GNPF MUI Konvoi ke PN Jakarta Utara

Liputan6.com, Jakarta - Ribuan peserta aksi damai yang tergabung dalam Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) bergerak meninggalkan Masjid Istiqlal usai salat Jumat. Pria, wanita, tua, dan muda, menuju titik aksi damai di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara di Jalan Gajah Mada.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (28/4/2017), mereka berjalan mengikuti kendaraan komando yang berjalan perlahan. Sedangkan sebagian lainnya mengendarai sepeda motor.

Aksi GNPF MUI turun ke jalan tersebut memicu kemacetan di ruas Jalan Juanda mengarah ke Harmoni. Jalan Gajah Mada arah Pengadilan Negeri Jakarta Utara juga ikut macet.

Sepanjang perjalanan, pemimpin aksi berorasi di atas kendaraan komando. Mereka menuntut majelis hakim PN Jakarta Utara menjatuhkan hukuman maksimal terhadap kasus dugaan penistaan agama.

Personel Polri dan TNI ditempatkan di hampir setiap titik sepanjang rute menuju lokasi aksi. Mereka berjaga-jaga dan mengawal aksi damai agar berjalan tertib.

Sementara itu, personel gabungan TNI-Polri menerjunkan sekitar 4.610 personel untuk mengamankan jalannya aksi damal GNPF MUI ini.

Saksikan aksi damai GNPF MUI berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.